Konten utama
Kelas 6
Mata pelajaran: Kelas 6 > Unit 11
Pelajaran 2: Titik koordinat pada 4 kuadranKuadran bidang koordinat
Pelajari tentang 4 kuadran yang menyusun suatu bidang koordinat. Dibuat oleh Sal Khan danMonterey Institute for Technology and Education.
Ingin bergabung dalam percakapan?
Belum ada post.
Transkrip video
Titik (-7, 7) terletak di kuadran berapa? Mari mulai dengan mengulang tentang
kuadran. Kuadran adalah empat daerah pada
bidang koordinat. "Daerah" yang dimaksud adalah daerah yang dibatasi oleh sumbu koordinat. Sumbu yang mendatar adalah sumbu-x, dan
sumbu yang menurun adalah sumbu-y, dan perhatikan bahwa mereka membagi
bidang koordinat menjadi 4 daerah. Setiap daerah ini kita sebut sebagai
"kuadran". Daerah ini adalah daerah yang nilai
x dan y-nya positif. Ini adalah kuadran pertama, dan kita
tandai dengan bilangan romawi I. Kalau kita bergerak berlawanan dengan
arah jarum jam pada bidang koordinat, pada kuadran ini, nilai x-nya negatif,
tetapi nilai y-nya positif. Ini adalah kuadran kedua. Ditulis sebagai kuadran II. Di daerah ini, nilai x dan y keduanya
negatif. Ini adalah kuadran ketiga. Ditulis dengan bilangan romawi III. Terakhir, kuadran yang nilai x-nya positif
tetapi nilai y-nya negatif. Ini kita sebut sebagai kuadran keempat. Sekarang, mari menentukan letak
titik (-7,7). Ada dua cara mengerjakannya, perhatikan
bahwa titik itu nilai x-nya negatif, jadi kita harus ke
daerah sebelah kiri sumbu-x. Di daerah ini. Jadi, karena nilai x-nya negatif, titik
ini akan berada di kuadran kedua atau ketiga. Kita tahu bahwa nilai y-nya positif. Jadi, karena nilai x-nya negatif, dan
nilai y-nya positif, titik ini ada di kuadran kedua. Cara lain, gambar saja
titik itu di bidang koordinat, dan lihat bahwa titik itu ada di kuadran
kedua. Karena x-nya -7, maka ini -1, -2, -3, -4, -5, -6, -7. Benarkah di sini? 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. Jadi, x di -7, lalu kita bergerak
ke atas sebanyak 7, karena y-nya adalah 7. Jadi, 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. Titik (-7,7) berada di sini. Jelas bahwa (-7,7) ada di kuadran kedua.